Sifat Dasar Manusia Sejak Lahir Berdasarkan Toh/Flek Hitam

Manusia lahir sudah membawa sifat dsar yang mengikutinya, bahkan bisa di ketahui dari tanda tanda lahir misalkan saja dengan toh atau flek hitam yang muncul dalam tubuh kita. Tanda lahir ini merupakan tanda pada seseorang yang sudah ada sejak lahir sampai dewasa masih ada. Tanda lahir ini tidak berbahaya dan menimbulkan masalah dikemudian hari. Namun orang Jawa percaya letak tanda lahir atau Toh itu berada dapat menunjukkan sifat atau karakter  orang tersebut.

Orang Jawa percaya bayi yang lahir dengan tanda hitam flek di tubuhnyaa mempunyai karakter dan sifat dasar yang akan di bawa sampai mati , bahkan toh ini jika di hilangkan akan merubah nasib pemiliknya, setidaknya itu kepercayaan yang ada sampai saat ini.

Bahkan jika flek hitam itu muncul di area wajah pun masih juga dikait kaitkan dengan berbagai mitos yang akan mengikutinya. lek hitam pun memiliki pengaruh terhadap psikologis seseorang, lalu bagaimana cara untuk menghindarinya? flek hitam yang terdapat pada wajah seseorang memang dapat mengurangi kecantikan wajah, karena itu menyebabkan banyaknya orang terutama wanita yang mengalami masalah bila memiliki flek hitam yaitu menjadi tidak percara diri ataupun minder bila tampil di depan umum. kurangnya percaya diri tersebut merupakan contoh dampak psikologis yang di alami seseorang yang memiliki flek hitam, oleh karena itu banyak wanita yang menggunakan bedak ataupun kosmetik lainnya untuk menutupi flek hitam tersebut, padahal kecantikan pada diri seseorang tidak hanya di lihat dari penampilan luarnya saja, tetapi juga di lihat dari kepribadian dan perilakunya. seseorang yang memiliki flek hitam pada wajah memang memiliki penampilan luar yang kurang, tetapi tidak menutup kemungkinan wanita tersebut memiliki kepribadian dan sifat yang baik.

Dari berbagai kepercayaan yang berkembang di masyarakat jaman dahulu bisa diyakini ada kepercayaan berkaitan dengan toh atau flek hitam dalam tubuh , misalkan saja;

1.       Toh terletak di pantat, namanya Surung; orang yang punya toh di pantat bisa tahan lama duduk tanpa merasa capek atau pegel.
2.       Jika Toh di pantat lebih dari satu disebut Basunya; orang yang punya toh seperti ini miskin dan sult kehidupannya.
3.       Toh yang terletak dilekukan pantat namanya Lumrang; biasanya orang yang punya toh ini  pandai dan suka menolong.
4.       Toh yang terletak di wajah disebut Wisadesti; anak yang mempunyai toh di wajah menyusahkan orang tuanya biasanya ayah dan ibunya tidak panjang usia.
5.       Toh yang terletak di bagian belakang tubuh dinamakan Brajadesti; orang yang punya toh seperti ini hidupnya miskin, panas hatinya (jika tumbuh rambut pada toh tersebut tidak membahayakan).

Lalu bagaimana menghilangkan toh /flek hitam? apakah itu akan berdampak pada nasib manusia? pertanyaan itu bisa dijawab lagi dengan keberadaan toh itu sendiri apakah sangat menganggu atau tidak. Kalau memang dilihat dari segi penampilan dirasa menganggu bisa saja dihilangkan dan jika dilakukan secara medis akan butuh banyk biaya,
Minyak zaitun dapat berfungsi sebagai pelembab alami yang mampu membantu memutihkan sel kulit yang mengalami kerusakan dan dapat membuat permukaan kulit menjadi lebih lembut dan dapat membantu mengurangi warna tanda lahir.
 Cara penggunaanya, sediakan minyak zaitun secukupnya. Setelah itu, buat bola kapas secukupnya lalu celupkan ke dalam minyak zaitun. Gosokkan bola kapas tersebut secara melingkar pada bagian yang terdapat tandah lahir. Lakukan hal ini selama kurang lebih 5 menit. Setelah itu, bilas dengan mengunakan air hangat. Lakukan 4 kali dalam sehari selama 6 minggu. Perlu diketahui tanda lahir memang sulit dihilangkan secara alami. Maka dari itu jangan bosan dan terus ulangi perawatan seperti yang direkomendasikan untuk hasil terbaik.

Popular posts from this blog

Weton Minggu Kliwon, Watak dan Peruntungannya

Weton Rabu Kliwon, Wataki dan Peruntungannya

Watak Dan Peruntungan Minggu Pon